Yoon Eun Hye

Yoon Eun Hye merupakan seorang seorang aktris juga model asal Korea Selatan yang lahir lahir di Seoul, Korea Selatan, 3 Oktober 1984. Yoon Eun-Hye mulai terkenal dengan film yang di bintanginya yaitu Princess Hours dan The 1st Shop of Coffee Prince.


Berikut ini adalah berita terbaru untuk Yoon Eun Hye
Yoon Eun Hye - Jung Woo Sung Bertemu Puteri Monaco

Dua selebriti Korea ini memang sudah tidak asing dengan event yang elegant. Namun kali ini Yoon Eun Hye dan Jung Woo Sung benar-benar berada dalam acara yang bergelimang kemewahan.

Mereka berdua berada dalam daftar selebriti yang menghadiri launching dari perhiasan Juste Un Clou dari brand Cartier di New York, 12 April 2012. Jung Woo Sung dan Yoon Eun Hye yang mewakili Asia, mendapat kesempatan untuk bertemu dengan Puteri Kerajaan Monaco, Charlotte, yang juga cucu dari legenda Hollywood Grace Kelly.

Berita setempat menyebut bahwa Puteri Monaco itu sempat bertukar cindera mata dengan Yoon Eun Hye dan Jung Woo Sung di upacara pembukaan. Selain bertemu Puteri Charllotte, mereka berdua juga bertemu dengan CEO Cartier, Bernard Ponaseu.

Selain itu acara ini juga dihadiri pasangan Hollywood, Beyonce dan Jay-Z. Dilaporkan juga bahwa kecantikan oriental Yoon Eun Hye sempat menarik perhatian media New York, yang menulis wanita itu cocok berada dalam event aristokrat dengan gayanya yang manis namun elegant.

Yoon Eun Hye sendiri memang meng-endorse brand Cartier di Korea, dan sempat terlibat dalam aksi charity yang digelar pada tahun 2011 silam.

Berita lainnya tentang Yoon Eun Hye
Kang Ji Hwan Sudah Lama Ngefans Yoon Eun Hye

Kesuksesan serial drama Korea, ‘Lie To Me’ di negaranya sendiri memang kalah dengan drama action Lee Min Ho, ‘City Hunter’, tetapi kesuksesan ‘Lie To Me’ di negara lain, patut diacungi jempol. Setelah meraih rating tinggi di Jepang dan mengorbitkan Kang Ji Hwan sebagai salah satu aktor Korea idola di Jepang, ‘Lie To Me’ kini mencoba meraih perhatian penikmat drama Korea tanah air. Namun siapa sangka ternyata Kang Ji Hwan telah lama mengagumi sosok Yoon Eun Hye?


“Saya sangat gembira karena kami bisa bekerja sama di proyek yang sangat menghibur. Saya sangat senang dengan proyek ini, karena sesuatu yang menyenangkan akhirnya terjadi di sini,” ungkap Kang Ji Hwan seperti dilansir Tabloid Bintang.

Tak memperoleh rating tinggi ternyata cukup mengganggu Kang Ji Hwan. Namun ia bersyukur karena lawan mainnya kali ini adalah Yoon Eun Hye. Ia menilai Yoon Eun Hye adalah aktris yang sangat profesional dan mampu membuat drama mereka lebih hidup dengan kemampuan aktingnya yang sudah tak diragukan lagi.

“Reaksi dan ratingnya lebih rendah daripada yang diharapkan. Itu membuat saya sedih. Untungnya saya bekerja sama dengan Yoon Eun Hye. Kami mendiskusikan bagaimana caranya mengatasi kesulitan ini dan mencoba mengembangkan drama ini secara ekstensif,” paparnya.

Kang Ji Hwan memerankan Hyun Gi Jun, seorang pengusaha pemilik World Hotel yang jatuh cinta pada seorang Pegawai Negeri Sipil, Gong Ah Jung, diperankan Yoon Eun Hye. Cinta mereka unik karena diawali dengan sandiwara, namun seiring berjalan keduanya menjadi saling cinta.

SHARE ON:

Hello guys, I'm Tien Tran, a freelance web designer and Wordpress nerd. Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque laudantium, totam rem aperiam, eaque ipsa quae.

    Blogger Comment

0 komentar:

Post a Comment